seputartuban.com, MONTONG – Pemerintah Desa (Pemdes) Tanggulangin, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, menggunakan Dana Desa (DD) tidak sekedar untuk pembangunan infrastruktur saja, namun juga diperuntukkan dalam pemberdayaan masyarakat atau peningkatan potensi warganya.

Kepala Desa Tanggulangin, Budiyono, mengatakan selesai pengerjaan Pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) dan drainase sangat berperan untuk menyokong kondisi kontur tanah diwilayah setempat. Pengerjaan TPT tersebut sepanjang jalan wilayah Dusun Tawing dan Dusun Guyangan. Dengan panjang mencapai 200 Meter, sedangkan ketinggiannya antara 1,25 Meter hingga 1,70 Meter.
Saluran drainase juga sudah dilakukan perbaikan sepanjang wilayah Dusun Tawing dan Dusun Krajan. Dengan panjang mencapai 350 Meter, Lebar 30 Cm, serta tinggi 30 Cm. Pemdes Tanggulangin juga sukses menggarap jalan menuju makam Dusun Krajan dengan panjang sekitar 150 meter.
Pemerintahannya sangat mengupayakan kelancaran akses jalan untuk warganya, terbukti pihaknya sudah melakukan perbaikan dan pembangunan sarana jalan lingkungan pada tahun lalu, dan untuk tahun 2016 ini tinggal konsentrasi perbaikan infrastruktur pendukungnya. “Untuk infrastruktur jalan tahun ini kita tinggal melakukan perbaikan (infrastruktur pendukung) seperti TPT dan saluran Drainase,” katanya.

Pemdes Tanggulangin juga melakukan perbaikan Gedung serbaguna, Gapura Selamat datang dan peremajaan Balai Desa. Lalu Pos keamanan di Dusun Krajan dan Dusun Guyangan “Pos Keamanan itu sangat penting untuk keamanan masyarakat di Desa kami,” lanjutnya.
Selain itu, juga giat mengembangkan potensi masyarakatnya melalui kegiatan pemberdayaan masyarakat, yakni, memberi fasilitas kegiatan pelatihan wawasan kebangsaan kepada LPMD, Ketua RT/RW, perangkat Pemdes, BPD dan Linmas. Dan pelatihan kerajinan melalui PKK untuk warganya yang berminat.
Dalam mempergunakan dana dari anggaran pendapatan belanja negara (APBN) tersebut juga terus berupaya membangun potensi kepemudaan di desanya melalui Karang Taruna. Melalui kegiatan kepemudaan, juga diharapkan bisa mengarahkan pemuda di desanya pada kegiatan kegiatan yang lebih berguna. Diantaranya pemerintahannya mendorong menghidupkan kegiatan keolahragaan dan minat bakat pemuda Tanggulangin.
“Kita beri sarana prasarana untuk mereka, seperti pengadaan alat alat olahraga, perawatan lapangan bola. Tujuannya tidak sekedar mengembangkan minat dan bakat mereka, namun juga untuk mengarahkan mereka ke arah yang positif. Kita wajib bina mereka, merekalah masa depan untuk desa kita,” pungkasnya. USUL PUJIONO