JATIROGO
seputartuban.com – Untuk menjadi seorang wartawan harus disiapkan sejak dini agar memiliki kesiapan SDM yang cukup. Setidaknya dengan membuat cita-cita terlebih dahulu. Sehingga profesi wartawan dapat menjadi baik, karena para pelakunya benar-benar profesional.
Hal ini diaampaikan Ketua Cabang PWI Jatim, H. Akhmad Munir, kepada ratusan pelajar SMA,SMK dan Madrasah Aliyah (MA), Se-Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban, Sabtu (07/12/2013) sore.
Seorang wartawan sesuai amanat undang-undang pers dan kode etikjurnalistik serta pentingnya peran pers dituntut bekerja secara profesional. Selain cerdas juga harus memiliki jiwa yang tanggung. “Di Indonesia selain ada eksekutif, legislatif, yudikatif juga ada pers. Mereka bekerja untuk negara, dan pers sesuai fungsinya mengawasi mereka semua. Sehingga jadi wartawan harus dicita-citakan,” ungkapnya.
Jika menjadi wartawan dipersiapkan sejak dibangku pelajar, maka siswa secara matang dapat mempersiapkan dirinya dengan baik. “Kalau Mau jadi wartawan harus aktif dikegiatan organisasi sekolah, cerdas dan kedepan juga mampu berbahasa inggris,” pesanya.
Dalam agenda Jurnalis Safari keliling 20 kecamatan yang digagas wartawan Tuban dan didukung oleh PT Semen Indonesia ini juga hadir sebagai Narasumber, Ketua DPRD Tuban, Kristiawan dan Kasdim 0811 Tuban, Mayor Arhanud Tri Jaka mewakili Dandim 0811 Tuban. (min)