HUT ke 14, OKE Karaoke Semakin Oke

TUBAN

seputartuban.com – Pesta Hari Ulang Tahun Oke Pub dan Karaoke tahun ini begitu istimewa, sang maestro campursari, Didi Kempot tampil diatas panggung Hall OKE Pub dan Karaoke, Rabu (16/11/2016) malam.  Kehadiran artis papan atas itu begitu menghibur dan menghipnotis pengunjung untuk bernyanyi bersama dalam suasana ceria di HUT ke 14.

MERIAH : Didi Kempot saat manggung di Hall Oke Pub dan Karaoke dalam rangka HUT ke 14
MERIAH : Didi Kempot saat manggung di Hall Oke Pub dan Karaoke dalam rangka HUT ke 14

Lagu pertama yang ditampilkan Didi Kempot yakni “Jambu Alas” langsung membawa suasana di hall semakin ceria dengan khas musik yang rancak. Pengunjung semakin terhanyut dalam suasana saat Didi Kempot menyanyikan lagu ketiga yang berjudul “Bojo Loro” yang didampingi dua penyanyi cantik. “Awak kuru mas mikir bojo loro. Bojo sing enom njaluk disayang, sing tuwo njur wegah ditinggal,” begitulan potongan lirik lagu Bojo Loro.

Puncak acara pesta malam tersebut yakni prosesi potong kue ulang tahun yang dipimpin langsung oleh pemilik Oke Pub dan Karaoke, Willy Santoso Juanda, dengan diiringi lantunan lagu Selamat Ulang Tahun yang dipopulerkan groub band Jamrud.

Mas Didi panggilan akrab Didi Kempot, menyampaikan jika kedatangannya di Oke Pub dan Karaoke tidak sekedar menghibur pengunjung semata. Namun lebih pada mempererat kemitraan antara pribadinya dengan pihak Karaoke yang beralamatkan di jalan Semarang KM 4 Tuban itu. “Ya saya sudah dekat dengan mas Willy. Kita juga bekerjasama dalam poyek album. Jadi ini sekaligus sebagai bentuk mengencangkan tali kemitraan dan persaudaraan,”  ungkapnya.

Sementara itu, Manager Oke Pub & Kafe Karaoke, Willy Santoso Juanda mengatakan, kedatangan Didi Kempot tidak sekedar mau menghibur pengunjung ditempatnya. Namun juga dalam rangka suasana kerjasama proyek album Oke Production. “Kedatangan Mas Didi selain meramaikan HUT Oke Pub dan Karaoke pada malam ini, juga dalam suasana proyek album Oke Production,” jelasnya.

Di Ulang Tahun Oke Pub & Kafe Karaoke tersebut, tampak pula artis dangdut TV swasta Jatim, Leni dan artis lainnya ada Tio dan Trio belut.

Sekedar diketahui, Trio belut merupakan artis dangdut yang ikut projek album Oke Production bersama Didi Kempot. Acara tersebut juga ada bagi bagi hadiah hiburan untuk pengunjung setia tempat karaoke tersebut yang memang sengaja diundang, diantaranya sebuah mesin cuci. USUL PUJIONO