Penulis : Hanafi
TUBAN
seputartuban.com – Kurang hati- hati dan waspada saat menyebrang jalan dapat mengakibatkan meninggal dunia. Seperti yang terjadi pada Sanuri (19) warga Desa Senori, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, meninggal dunia tertabrak sepeda motor di Jalan Tuban- Kerek, Minggu (12/08/2012).
Kejadian nahas yang menimpa tukang sayur ini bermula saat Sanuri hendak pulang dari musholla tempat dia sholat tarawih. Dan saat dirinya akan menyeberang dari arah utara ke arah selatan, pada saat yang bersamaan sedang melaju sebuah sepeda motor nopol S 3788 H dari barat kearah timur. Yang dikendarai oleh Nursaid (21) warga Kelurahan Kingking, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban.
Diduga karena Nursaid saat mengendarai motornya kurang memperhatikan pejalan kaki di depannya, akirnya menabrak korban yang sedang menyeberang itu. Luka berat yang dialami korban pada kepala dan dada kirinya hingga mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat. Warga yang melihat kejadian itu langsung membawanya ke puskesmas terdekat, untuk memastikan secara medis bahwa korban sudah meninggal dunia.
Kapolsek Merakurak, AKP Ahmad Kusrin saat dikonfirmasi seputartuban.com, Senin (13/08/2012) membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas ini. Diduga karena pelaku yang mengendarai kendaraanya dengan kecepatan tinggi sehingga tidak menguasainya dan akhirnya menabrak korban. “Korban setelah dilakukan visum luar, sudah diserahkan pada keluarganya untuk disemayamkan. Sedangkan kendaraan pelaku dimankan sebagai barang bukti,” jelasnya.