Peremajaan Masjid Agung Tuban Dianggarkan Rp. 1,2 Milyar

TUBAN

DIREMAJAKAN : Nampak kegiatan pekerjaan pembuatan payung halaman Masjid Agung Tuban
DIREMAJAKAN : Nampak kegiatan pekerjaan pembuatan payung halaman Masjid Agung Tuban

seputartuban.com – Pemkab Tuban melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) tahun ini telah menganggarkan dana Rp. 1.250.000.000 untuk peremajaan Masjid Agung Tuban. Dana tersebut untuk penambahan payung permanen halaman masjid.

Kepala Bidang Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum Pemkab Tuban, Lik Subianto, Jumat (10/10/2014) mengatakan pembuatan payung ini untuk mengoptimalkan fungsi masjid. Karena selama ini halaman masjid tidak terpakai saat sholat karena kondisi panas atau tidak beratap.

“Tujuan kami membuat sarana pembangunan atap payung ini adalah agar pengunjung dapat menikmati keindahan masjid sembari duduk duduk di teras dengan tanpa menghiraukan panas terik matahari lagi. Disamping itu ketika sholat Jumat dapat digunakan sehingga jamaah tidak berjubel di dalam Masjid apa lagi berpanas-panasan di teras Masjid,” ujarnya.

Pekerjaan pembangunan atap payung ini diaplikasikan dari Masjid Agung Semarang. Bedanya jika Semarang payungnya otomatis dapat dibuka, sedangkan di Masjid Agung Tuban ini payungnya Permanen. “Karna keterbatasan angaran juga dikarenakan di wilayah Tuban belum ada insinyur yang mumpuni dibidang tersebut,” pungasnya. ARIF AHMAD AKBAR