Bagian dari peningkatan pelayanan kepada masyarakat, Polres Tuban melakukan peningkatan kemampuan anggotanya dalam hal menembak dengan rutin melakukan latihan.
Penulis : Hanafi
TUBAN
seputartuban.com – Maraknya aksi perampokan yang menggunakan senjata api (senpi) yang akhir-akhir ini sangat meresahkan masyarakat Kabupaten Tuban, Polres Tuban kamis (19/04/2012) siang mengadakan Pelatihan Menembak bagi anggota Polsek se-Polres Tuban di halaman belakang Mapolres.
Agar efektif, setiap Polsek wajib mengirimkan 2 anggota beserta Kapolseknya, untuk melatih ketrampilan dan mengasah ketajaman menembak dan tepat sasaran. Masing-masing anggota Polisi dilatih menembak menggunakan senjata laras panjang serta diberi 3 peluru untuk mengincar sasaran tembak dengan jarak sejauh 12 meter.
Teknik menembak yang digunakan adalah teknik menembak jarak jauh dan teknik menembak dengan lengan samping. Teknik ini sering digunakan dan cara paling mudah dalam menggunakan senapan laras panjang.
Paur Logistik Polres Tuban, Aiptu Harsono menjelaskan, bahwa pelatihan menembak untuk anggota Polsek se-PolresTuban ini sangat diperlukan untuk melatih kedisiplinan serta keterampilan anggota polisi, dan pelaksanaanya dijadwalkan rutin setiap 4 bulan sekali.
“pelatihan seperti ini sengaja kami adakan, karena akhir akhir ini banyak pelaku perampokan yang menggunakan senpi, akhirnya semua anggota polisi kami bekali cara menembak menggunakan senjata laras panjang dengan baik dan benar.” tuturnya sambil memegang senapan laras panjang.