Kapolres Sambangi Aksi Kepedulian Komunitas Vespa Tuban

TUBAN

seputartuban.com – Sebanyak 350 bungkus takjil ludes dibagi kepada pengguna jalan Sunan Kalijaga Tuban selama 20 menit oleh gabungan komunitas vespa di Tuban, Scoteris Ronggolawe Bersatu (Scrob), Rabu (29/6/2019). Bahkan aksi sosial bagi Takjil itu didatangi Kapolres Tuban, AKBP Fadly Samad membaur dengan mereka.

BANGGA : Saat perwakilan berbagai komunitas vespa di Tuban foto bersama dengan Kapolres Tuban, AKBP Fadly Samad sebelum kegiatan bagi takjil
BANGGA : Saat perwakilan berbagai komunitas vespa di Tuban foto bersama dengan Kapolres Tuban, AKBP Fadly Samad sebelum kegiatan bagi takjil

Samsuri (35), Ketua Scrob yang menaungi 11 komunitas pecinta Vespa di Kabupaten Tuban mengatakan kegiatan itu rutin dilaksanakan setiap tahunya pada Ramadan.

“Selain berbagi dengan sesama, melalui kegiatan ini diharapkan dapat memupuk keakraban sesama pecinta vespa. Semoga memalui kegiatan ini dapat pula menjadikan simbol keutuhan, keakraban, kekompakan, sekaligus dapat mempererat hubungan kekeluargaan para anggota Scooter dari berbagai kecamatan,” terangnya.

Kegiatan serupa pada minggu awal  Ramadan, para pecinta Vespa lainya sudah melaksanakan kegiatan bagi takjil kepada pengguna jalan diwilayah Kecamatan senori dan Kecamatan Jatirogo. Hingga berlanjut pada minggu selanjutnya diwilayah Kota, serta Minggu terakhir akan menyasar kegiatanya Kewilayah Kecamatan Widang.

430 pecinta Vespa masing-masing kecamatan berharap, melalui kegiatan kemanusiaan tersebut diharapkan dapat menepiskan tanggapan masyarakaat yang salah. Yakni tentang anak-anak Vespa yang berperilaku kurang baik dalam bersikap.

Vespa Bagi Takjil
PEDULI : Aktivitas komunitas vespa saat membagi takjil kepada pengguna jalan

Sekaligus  untuk mengkampanyekan bahwa ber-Vespa peduli dengan sesama, peduli dengan masyarakat, peduli dan memegang teguh pancasila, serta patuh undang-undang. “Ini merupakan kegiatan rutinan kami, momentum Ramadhan ini kita sempatkan untuk berbagi bersama dengan saudara saudara muslim yang lain,” lanjutnya.

Kesempatan berharga saat Kapolres Tuban, AKBP Fadly Samad usai mengikuti pertemuan di Polda Jatim langsung menyempatkan menemui mereka pada pukul 16.45 WIB. Pada kesempatan itu ia menyampaikan agar tetap taat berbagai peraturan berlalu lintas. Diantaranya  melengkapi kendaraan dengan lampu, mengenakan helm standart dan di klik serta tidak memodifikasi kendaraan secara berlebihan.

“Kalau mengenakan helm jangan lupa di klik, jangan cuma digunakan sebagai hiasan kepala saja, dan jadilah pelopor keselamatan berlalulintas,” pesan Kapolres kepada mereka.

Kapolres juga mengaku siap dilain kesempatan untuk bertemu khusus dengan pecinta vespa menyampaikan pembinaan. Baik bidang lalu lintas serta keamanan dan ketertiban masyarakat. Agar mereka dapat berperan serta menjadi Polisi Masyarakat (Polmas).

Diketahui, kegiatan tersebut diikuti seluruh komunitas vespa perwakilan dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Tuban yakni. Tosc, Basindt, Rosok, Gass, Clavest, Jasit, Setant, Stops, Mosc, dan Ewak-ewok. ARIF AHMAD AKBAR