TUBAN
seputartuban.com – Memasuki masa tenang Pemili Legislatif (Pileg), Minggu (6/4/2014) masih terdapat Alat Peraga Kampanye (APK) dan bendera partai politik bertebaran disejumlah kawasan jalan raya.

Divisi Penindakan dan Penanganan Pelanggaran Pemilu, Panwaslu Kabupaten Tuban, Edy Toyibi saat diwawancarai mengaku penertiban APK ini belum selesai dilakukan seluruhnya. Karena terkendala keterbatasan jumlah personil, sehingga tidak dapat dilakukan serentak.
“Dari tadi malam sudah mulai kita lakukan pembersihan bersama Satpol PP dan KPU, dan hari ini ada 3 armada yang melakukan pembersihan. Sementara masih ada bener yang belum dibersihkan itu, karena petugas belum sampai didaerah tersebut,” kata Edy.
Terpisah, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Tuban, Heri Muharwanto saat dikonfirmasi melalui ponselnya mengatakan, sejak mamasuki hari tenang, sudah dilakukan penertiban APK. Namun karena terbatasnya jumlah personil, maka penertiban akan dilakukan secara bertahap. Ditargetkan akan selesai 3 hari atau selama hari tenang, dan sebelum hari pelaksanaan coblosan semua APK sudah bersih.
“Kita targetkan sampai 3 hari dan akan kita kebut, semua personil kita kerahkan agar secepatnya bisa selesai. Namun armada yang kita miliki hanya 3 kendaraan, dan penertibannya kita lakukan gabungan dengan Panwaslu dan KPU,” pungkas Heri. (lis)