Warga Klapan Menggantung Asa Pembangunan

SINGGAHAN

DIANAK TIRIKAN: Inilah kondisi jalan yang menjadi akses utama warga Dusun Klapan, Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, dari tahun ke tahun.
DIANAK TIRIKAN: Inilah kondisi jalan yang menjadi akses utama warga Dusun Klapan, Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, dari tahun ke tahun.

seputartuban.com-Dusun Klapan, Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, seperti terlempar dari dunia. Boleh dibilang, sejak dusun yang dihuni 60 kepala keluarga (KK) ini ada, nyaris tak pernah tersentuh pembangunan.

Paling mencolok adalah keberadaan jalan sepanjang 1.500 meter yang membelah dusun ini. Jalan yang menjadi satu-satunya penghubung warga beraktifitas keluar masuk dusun, bahkan kondisinya seperti kebanyakan jalanan Pulau Jawa masa dulu.

Saat musim penghujan jalanan seperti sawah yang baru dibajak, sementara ketika kemarau debunya beterbangan ke mana-mana. Realiata itu seolah menegaskan baha pembanguan infrastruktur jalan belum merata di wilayah pedesaan Kabupaten Tuban.

“Warga Dusun Klapan sepanjang tahun selalu tersiksa dengan kondisi jalan yang luput dari perhatian pemerintah ini,” kata Doni warga seempat, Rabu (24/12/2014) siang.

Lelaki 35 tahun yang tinggal di RT 03 RW 07 ini, mengungkapkan jika musim kemarau kondisi jalan sangat berdebu. Ketika musim hujan berubah sangat licin bahkan hampir tidak dapat dilalui, karena sangat becek dan berlumpur.

Beberapa pekan lalu saat dia mengantarkan anaknya berangkat sekolah sempat terjatuh. Karena seragam sekolahnya basah dan berlumpur terpaksa harus bolos.

“Gara-gara insiden jalanan licin anak saya sampai tidak masuk sekolah,”tandas Doni disamping warga Dusun Klapan lainnya.

Untuk itu, warga setempat berharap pembangunan jalan itu secepatnya direspon Pemkab Tuban. “Semoga cepat dapat diperhatikan, sehingga jalan ini segera bisa dibangun,” imbub warga lainnya. MUHAIMIN