Tersambar Petir, Petani Tewas di Sawah

Penulis : Hanafi

RENGEL

seputartuban.com – Sakir (42) warga Desa Maibit, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, ditemukan tewas di sawah miliknya di Desa Pekuwon, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Minggu (30/12/2012), sekitar pukul 11.30 WIB.

Kejadian bermula saat Sakir selesai menanam padi di sawah miliknya. Saat korban pulang terjadi hujan disertai petir, dan belum sempat beranjak, tiba-tiba korban langsung tersambar petir di tengah sawahnya.

Melihat korban tergeletak, Anwar (25) warga setempat, saksi yang juga pekerja korban berlari untuk menolong korban. Namun saat akan ditolong dan dibawa ke pematang sawah, korban terlebih dahulu sudah tidak sadarkan diri.

Kemudian saksi membawa korban pulang ke rumah korban. Petugas Tim medis dari Puskesmas Kecamatan Rengel, datang setelah dilapori keluarga korban. Dari pemeriksaan korban diketahui sudah meninggal dunia, dengan luka pada telinga sebelah kiri hingga keluar darah segar.

Kapolsek Rengel, AKP Desis Susilo, saat dikonfirmasi melalui ponselnya, mengatakan bahwa, korban diduga meninggal karena tersambar petir. Setelah dilakukan visum luar, jenazah kemudian diserahkan kepada keluarganya.

“Barang bukti berupa topi kain warna biru dan topi dari daun lontar yang robek. Diduga terkena petir, dan tidak ada tanda penganiayaan,” ungkapnya.

Foto : Ilustrasi petir/mediaindonesia.com