Lagi, Maling Kabel Dikawasan Semen Gresik Tertangkap

Penulis : Hanafi

KEREK

seputartuban.com – Pencurian kabel kembali terjadi dikawasan pabrik PT.Semen Gresik, kali ini Durasan (28) warga Desa Padesan, Kecamatan Kerek, Tuban, diduga kuat mencuri kabel tembaga di area pabrik, Minggu (06/05/2012) pukul 13.30 siang.

Awal kejadian bermula saat Bapak 2 anak tersebut bekerja sebagai pekerja proyek dalam area pembangunan pabrik Semen. Tersangka sebelumnya sudah mengetahui adanya kabel power tembaga tersebut.

Saat ada kesempatan, pekerja proyek yang sudah ditetapkan sebagai tersangka ini, terkesan sudah menyusun rencana pencurian itu. Mengambil kabel tembaga, dengan berbekal gergaji besi, tersangka menjalankan aksinya dengan menggergaji kabel power tembaga itu hingga sebanyak 37 biji.

Dengan bergegas mengumpulkan hasil curiannya, tersangka membungkusnya dengan kaos lengan panjang warna biru. Sembari membawa kabel curiannya, tersangka bermaksud membawanya keluar areal pabrik, namun naasnya aksinya di ketahui oleh satpam pabrik yang sedang berpatoli.

Akibat ulah nekatnya itu, pekerja yang baru bekerja 3 bulan di proyek pabrik tersebut, dilaporkan ke Polsek Kerek, dan harus mempertanggung jawabkan perbuatanya dihadapan hukum.

Kasubbag Humas Polres Tuban, AKP Noersento kepada seputartuban.com, Senin (07/05/2012) menegaskan bahwa, kejadian pencurian ini dilakukan pelaku untuk di jual. Karena memang kabel tembaga itu harganya mahal.

“Pelaku kejahatan pencurian di pabrik Semen Gresik ini memang sering, namun semuanya sudah kami proses sesuai aturan dan prosedur yang berlaku,” tegasnya.

Print Friendly, PDF & Email