Dua SPBU Kembali Beroperasi, Pertamina Menganggap Baru Pelanggaran Ringan

Penulis : Hanafi

JENU

ilustrasi

seputartuban.com – Setelah dihentikan operasionalnya dengan tidak dipasok BBM dari Pertamina sejak Senin (14/05/2012), 2 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kecamatan Jenu Rabu (23/05/2012) pagi sudah kembali beroperasi.

SPBU 54.623.6 yang terletak di Dusun Pereng, Desa Purworejo dan SPBU 54.623.03 yang terletak di Desa Dusun Bogang, Desa Beji Kec. Jenu sudah mulai melayani konsumen untuk pembelian Bahan Bakar jenis Premium dan Solar.

Setelah hampir sepekan kedua SPBU tersebut mulai ditutup sementara untuk dilakukan pembinaan dari Pertamina. Karena telah melakukan penjualan BBM dalam kemasan pada konsumen tanpa surat yang sesuai ketentuan.

Asisten Costomer Relation Pertamina Regional V, Jatim, Bali, Nusa Tenggara, Rustamaji saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa, manajemen SPBU sudah dibina. Sehingga pihaknya sudah kembali mengirim pasokan BBM sesuai dengan kontrak kerja yang telah disepakati. “Sambil menunggu tindak penyelidikan dari polisi, SPBU itu sudah bisa beroperasi,” kata Rustamaji.

Sedangkan disoal sangsi, Pertamina tidak dapat bertindak jika belum ada keputusan resmi soal pidana yang saat ini masih ditangani oleh Polres Tuban. Tentang pembelian solar subsidi yang diduga akan dijual kembali menjadi harga non subsidi untuk kepentikan pabrik. Dan petugas SPBU melayaninya, hingga akhirnya dilakukan penggrebekan.

“Pertamina hanya sebatas kontrak kerja dengan pemilik SPBU, adapun hasil kelanjutan masih saya serahkan pada pihak kepolisian,” lanjutnya.

Untuk tindak pelanggaran yang dilakukan SPBU apabila masih dalam pelanggaran pertama dan dapat dibina, maka SPBU tersebut akan tetep kembali beroperasi. Namun kalu sudah melakukan pelanggaran berat dan tersandung kasus pidana besar, makan pihak pertamina akan memutus hubungan kerja.

“Ini masih dalam pelanggaran tingkat pertama yang dilakukan oleh SPBU ini, sehingga masih diperbolehkan oleh pertamina untuk kembali beroperasi,” tegasnya.

Foto : Ilustrasi SPBU

Print Friendly, PDF & Email