TUBAN
seputartuban.com – KH Mustain Syukur (67), warga Jl. Teuku Umar, Kelurahan Latsari, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban terpilih sebagai Ketua Dewan Tanfidziyah Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Tuban periode 2013-2018. Dalam Konferensi Cabang di STITMA Tuban, Minggu (23/06/2013).
Sekitar pukul 16.50 WIB hari itu, Mustain Syukur terpilih sebagai Ketua Dewan Tanfidiyah PC NU Tuban. Dengan memperoleh 335 suara. Dan meang dari 13 calon ketua lainya. M. Munir memperoleh 21 suara. Mahsum memperoleh 20 suara. Sedangkan safaat mendapat 11 suara.
Sementara Eko Sumarno memperoleh suara sebanyak 7 suara. Mundir dan Amenan, masing-masing memperoleh sebanyak 3 suara, Ansori mendapat 2 suara. Sedangkan Rofiuddin, Riza Sholahudin Habibi, Amirin Ismail, Kholil dan Abdul Mu’in masing memperoleh sebanyak 1 suara. Dan 1 suara tidak sah. Sehingga total suara dalam Konfercab ini sebanyak 411. Sedangkan, KH. Cholilurrohman terpilih menjadi Rois Suryah NU Tuban. Dengan memperoleh dukungan 334 suara.
Sekretaris Panitia Konfercab PC NU Tuban, Achmad Muzaki saat dikonfirmasi mengatakan, Pemimpin NU adalah kyai atau ulama. Hasil pemilihan secara aklamasi ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa. Karena Ketua terpilih memperoleh suara lebih dari 80% atau 350 suara.
Diharapkan kepimpinan NU ini dapat mebawa organisasi lebih maju. Dengan lebih fokus pada perbaikan manajemen. “Pelajaran menarik, adalah dengan adanya beberapa aset yang belum tertata. Selain pengembangan kedalam, kita juga peningkatan SDM, ” ujarnya.
Disoal adanya anggota atau pengurus harian yang merangkap menjadi Calon Legeslatif atau parpol, yang bersangkutan harus memilih salah satu. Alasannya, sesuai Anggaran Dasar (AD) Anggaran Rumah Tangga (ART), tidak diperkenankan rangkap jabatan. “Proses permintaan dari struktural untuk mundur, kalau dia tidak mau mundur salah satu, ” ungkapnya. (han)
Semoga Kyai Mustain tdk hny jd ketua, tp juga pemimpin!!!!