Diknas Sanksi Guru Perekam Atribut Siswa Terbalik

seputartuban.com, TUBAN – Dalam kurun waktu 24 jam media sosial diramaikan dengan video siswa sekolah sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Jatim. Seorang guru perempuan merekam aktivitas menegur siswa kelas 1 yang menggunakan atribut atau bedge sekolah secara salah. Akibat perbuatannya, kini dia sedang berurusan dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban. Untuk diperiksa dan mendapat sanksi.

DIKIRA LUCU : Salah satu potongan video yang viral

Dalam video yang berdurasi 1 menit 4 detik itu, guru perempuan menegur siswa laki-laki. Dengan menggunakan bahasa yang sopan. Namun yang menjadi persoalan adalah aktivitas merekam video atas aktivitas itu kemudian menjadi viral. Karena akan berdampak buruk kepada siswa tersebut beserta keluarganya. Karena jelas terlihat wajah anak maupun terdapat sejumlah kalimat bahwa wali murid tidak dapat baca tulis.

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban, Nur Khamid, Kamis (9/1/2020), sangat menyesalkan kejadian viral melalui aplikasi perpesanan ini. Diawali dari sikap iseng sang guru yang merugikan siswa. “Tentunya kita harus bijak dalam bermedsos. Tugas kita untuk bisa membantu masyarakat kita lepas dari buta aksara,” katanya.

Menindaklanjuti kejadian ini, pihaknya telah menurunkan tim untuk memeriksa ke sekolah. Untuk menangani kasus ini maupun memberikan pembinaan agar kejadian serupa tidak terulang. Namun bentuk sanksi apa, tidak dijelaskan secara rinci.

“Tentunya sanksi pembinaan yang kami lakukan. Karena kami melihatnya ini adalah pelajaran yang mahal, dan perlu kami lakukan berikan edukasi pada teman-teman Dinas Pendidikan. Biar pelajaran mahal ini tidak berlalu tanpa bisa kita manfaatkan untuk memeperbaiki jadi lebih baik,” pungkasnya. RHOFIK SUSYANTO

Print Friendly, PDF & Email